Cemilan ringan di saat hujan turun sore – sore.
Kuah santan kental berpadu dengan legitnya singkong begitu membuai lidah, mertua lewat g bakal keliatan dech….. ;)
Gampil bangets mbuatnya, anti gagal pasti….
Bahan :
1 kg singkong, kupas & potong2 kurleb 3cm
3 lbr daun pandan
1 sdt garam
Air secukupnya untuk merebus singkong
Bahan saus :
400 ml santan kental
1100 ml air
3 lbr daun pandan
200 g gula pasir
1 sdt garam
3 sdm maizena
Cara membuat :
- Cuci bersih singkong yang sudah di potong2, rebus singkong + daun pandan & garam sampai empuk. Sisihkan
- Saus : santan kental + air, aduk rata. Tambahkan gula, garam & daun pandan, rebus dengan api kecil hingga mendidih. Dalam wadah terpisah, larutkan maizena dengan air matang kurleb 50cc, masukan ke dalam larutan santan, masak kembali dengan api kecil hingga mengental
- Masukan singkong rebus ke dalam saus & siap dihidangkan